In House Training BC Juanda
Sidoarjo - Semangat belajar pegawai Bea Cukai Juanda tiada hentinya menuju lompatan perubahan untuk mewujudkan Bea Cukai makin baik dari waktu ke waktu. Selasa, 18 Oktober 2022, Bea Cukai Juanda menyelenggarakan In House Training (IHT) Digital Security Awareness dan Tools Collaborations. Dikemas sebagai rangkaian learning organization, kagiatan yang diikuti seluruh pejabat dan pegawai Bea Cukai Juanda ini menghadirkan narasumber dari Direktorat Informasi Kepabeanan dan Cukai (Dit IKC).
Mengawali pembelajaran, Ako Rako Plh. Kepala Kantor Bea Cukai Juanda menyambut hangat seluruh peserta training. “Saya harap seluruh pegawai dapat mengikuti IHT pagi ini dengan seksama sehingga mampu menciptakan SDM organisasi yang sadar akan keamanan digital serta melek terhadap perkembangan teknologi informasi”, jelas Ako.
Pada sesi pertama, Adi Noviansyah, Kepala Seksi Pengendalian Keamanan Informasi dan Pengelolaan Infrastruktur Dit IKC menyampaikan materi mengenai kesadaran keamanan digital. “Penting bagi setiap diri kita untuk terus meningkatkan tunggung jawab sebagai mata ratai keamanan informasi DJBC”, tegas Adi. Narasumber mengajak peserta untuk melek dan sadar akan hal-hal terkait teknologi informasi seperti topologi network di DJBC, troubleshoot network, join domain, hingga pencegahan atas ancaman keamanan siber.
Disamping itu, Adi juga menjelaskan bahwa mulai 1 September 2022 Kemenkeu telah memilih aplikasi Microsoft Office 365 sebagai solusi collaboration tools bagi seluruh pegawainya melalui pengadaan secara e-catalog. Hal ini dilatarbelakangi Visi TIK Kemenkeu sebagai enabler dan backbone transformasi digital Kemenkeu, serta pendorong modernisasi perekonomian Indonesia. Dengan demikian unit di bawah Kemenkeu tidak perlu lagi melakukan pengadaan dan pengusulan anggaran penyediaan tools sejenis secara mandiri.